B. Indonesia Sekolah Menengah Atas Tuliskan kelebihan dan kekurangan laporan penelitian
Tuliskan kelebihan dan kekurangan laporan penelitian JAWABAN : • Kelebihan Penelitian Kualitatif : Pertama Deskripsi dan pandangan dari informan dapat diketahui dengan jelas. Hal ini dikarenakan wawancara atau observasi yang dilakukan oleh peneliti dimana bertujuan untuk mengungkap fakta-fakta dari permasalahan penelitiannya. Menurut Patton (1987) metode kualitatif memungkinkan peneliti untuk meneliti isu yang terpililh, kasus-kasus atau kejadian secara mendalam dan detail, fakta berupa kumpulan data tidak dibatasi oleh kategori yang telah ditetapkan sebelumnya. Selanjutnya dijelaskan bahwa kelebihan metode kualitatif adalah dengan prosedur yang khusus menghasilkan data detail yang kaya tentang sejumlah kecil orang dan kasus-kasus. Karena jumlahnya yang kecil ini justru menghasilkan data yang mendalam dan detail serta penggambaran yang hati-hati tentang situasi, kejadian-kejadian, orang-orang, interaksi dan perilaku yang teramati. Penggambaran yang detail, kutipan-kutipan langsung, ...